Jumat, 19 April 2013

MISUA ULTAH by Chief Hartanto Setiawan

1. Tumis bawang putih dgn minyak secukupnya


2. Masukkan lemak babi. *Kalo yg gak mau pake babi, lewatkan step yg ini*


3. Masukkan daging babinya *bisa diganti dgn daging ayam ato sapi, tapi aq lebih prefer ke ayam karna lebih empuk, tapi kembali lagi ke selera ya..*


4. Masukkan jantung ayam


5. Beri arak masak


6. Tuang saus tiram secukupnya


7. Beri penyedap rasa. Aduk rata


8. Masukkan wortel


9. Aduk rata


10. Masukkan jamur kuping


11. Masukkan hioko *air rendaman hioko jangan dimasukkan seperti kalo masak suun ! *


12. Aduk rata again ^_^


13. masukkan kimcham / batang sedap malam *air rendaman gak ikutan juga ya..*


14. Kasih kecap maggie ---> ini ciri khas masakan papi, dikit2 mesti pake kecap maggie ^_^


15. Terakhir masukkan potongan daun bawang pre yg sudah diiris serong. Merica bubuk.Aduk rata.


16. Rebus air secukupnya utk kuah di panci yg lain. Beri chicken powder. Masak sampai mendidih, lalu campurkan ke camp.daging dan sayur yg di wajan tadi.0. Tuang kembali ke dalam panci biar lebih gampang naronya di meja makan. Ato juga bisa dituang ke mangkok besar kalo mau.


17. Rebus air panas di wajan sampai mendidih. Masukkan misuanya satu aja. Ingat, masukkan misuanya di bagian yg ada simpul lilitannya dulu sampai terurai. Masak sampai berubah warna dan matang. Taro dipiring. Beri air panas sedikit biar tidak mengendal.

18. Tabur dgn bawang goreng. Beri telur rebus

19. Siram dgn kuah daging yg tadi, siap disajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar